Playstation 4 Akan Kedatangan Lebih Dari 100 Game




Playstation 4 Akan Kedatangan Lebih Dari 100 Game


Kehadiran konsol terbaru Sony yakni Playstation 4 begitu sukses dipasaran bahkan menorehkan angka penjualan yang belum akan mampu dihadirkan pesaingnya Xbox One besutan Microsoft dalam waktu sehari. Hal ini tentu saja berkat banyaknya game epic yang diluncurkan secara perdana untuk Playstation 4 seperti Assassin Creed 4 Black Flag, Killzone, FIFA 14 dan masih banyak lagi. Belum lagi dengan game Watch Dogs yang kabarnya akan segera dihadirkan pada bulan Maret berbarengan dengan

Saat ini dikabarkan Sony lewat akun twitter nya bahwa Playstation 4 akan kedatangan lebih banyak lagi game hingga 100 game di sepanjang tahun 2014 sekarang. Dengan begini, tidak lama lagi Sony akan menuai kesuksesan yang sama, mengingat saat ini saja setiap stok PS4 di retailer selalu kehabisan. Sementara itu untuk game nya sendiri belum ada bocoran apapun mengenai hal tersebut.

Sony belum membocorkan game apa saja yang akan menemani Playstation 4 paling tidak 3 bulan ke depan. Belum lagi dukungan developer third party, game indie dan game-game eklusif untuk PS4 seperti Infamous: Second Son, Order 1886 dan Drive Club yang akan ditargetkan untuk Playstation 4 ini, 100 game di sepanjang tahun sepertinya bukan hal yang mustahil bagi Sony.

Hingga kini semenjak Playstation 4 diluncurkan, konsol tersebut telah dimainkan sebanyak waktu 34 juta jam per minggu di seluruh dunia. Bahkan dengan versi jail break yang belum kunjung datang ini, membuat 90 persen pengguna terhubung langsung dengan internet dan membuat kenaikan pelanggan PSN Plus hingga 120 persen.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar